HomeOlahragaSonny Kasiran Terpilih Sebagai...

Sonny Kasiran Terpilih Sebagai SEAWF Executive Board

Memenuhi undangan Presiden SEAWF (South East Asian Weightlifting Federation) Mr. Chairat Udomkitpanya, PB PABSI mengirimkan utusannya Sonny Kasiran untuk menghadiri Rapat Kerja SEAWF sekaligus Pemilihan Pengurus baru SEAWF Periode 2024-2027 yang sudah tertunda selama tujuh tahun karena covid seperti halnya IWF & AWF yang juga tertunda.

SEAWF merupakan Federasi Regional yang tergolong solid, baik dalam kesatuan maupun prestasi. Selama ini negara-negara Angkat Besi ASEAN selalu bersatu saat Konggres Asia maupun Internasional, prestasipun tergolong bagus sebab setiap Olimpiade berhasil meraih medali emas. Olimpiade terakhir di Paris 2024 berhasil meraih meraih 12 quota dari lima negara yaitu: Indonesia (3), Malaysia (1), Philipina (3), Thailand (4) dan Vietnam (1). Dari 12 atlet ASEAN tersebut kembali berhasil meraih satu medali emas (Indonesia), dua medali perak dan satu medali perunggu (Thailand). SEAWF selain berhasil menyertakan 12 atletnya pada Olimpiade Paris 2024 juga dua ITO (International Technical Official) terpilih untuk bertugas yaitu Sonny Kasiran (Indonesia) & Sirilak Thatman (Thailand).

Pekerjaan rumah untuk Pengurus baru SEAWF Periode 2024-2027 adalah menggiatkan Angkat Besi bagi negara-negara ASEAN yang masih lemah seperti: Brunei, Kamboja, Laos, Timor Leste dan Singapore. Thailand melalui sponsornya EGAT (Electricity Generating Authorithy of Thailand) bersedia menerima keikut sertaan negara-negara ASEAN dalam rangka memfasilitasi ajang kompetisi khususnya bagi negara-negara ASEAN yang masih lemah juga berharap Malaysia & Indonesia bisa mengundang saat Kejuaraan/Invitasi Nasionalnya selain meningkatkan kemampuan wasit-wasitnya agar bisa lebih banyak bisa meraih Lisensi Internasional 1 selain Program Penataran Wasit. Laporan aktivitas negara-negara SEAWF juga masih lemah.

Diinformasikan bahwa Sea Games XXXIII, Tuan Rumah Thailand akan menyertakan cabang olahraga Angkat Besi dipertandingkan di Pacific Park Sriracha – Chonbury pada 13-17 Desember 2025 mendatang. Maj Gen Intararat Yodbangtoey selaku penggagas SEAWF sekaligus Honorary IWF First Vice President menyatakan “akan ikut memeriksa kelayakan Venue Angkat Besi di Chonbury, bila tidak layak akan dipindahkan ke Chiangmai” sebutnya.

Pemilihan Kepengurusan SEAWF Periode 2024-2026

Acara Rapat kerja dan Pemilihan Pengurus Baru SEAWF periode 2024-2027 berlangsung hanya sehari tanggal 17 November 2024 di Hotel Golden Tulip, Bangkok – Thailand. DR. Niwat Limsuknirun terpilih secara aklamasi sebagai Presiden SEAWF yang baru untuk kepengurusan periode 2024-2027. Untuk Presiden SEAWF, Tuan Rumah Sea Games merupakan calon kuat seperti halnya Sea Games 2011 Adang Daradjatun terpilih sebagai Ketua SEAWF. Dua wakil Presiden terpilih: YB Datuk Haji Ayub Rahmat (Malaysia) dan Tom Liauw (Singapore) dengan pertimbangan Tuan Rumah Sea Games berikutnya.

Wakil Indonesia Sonny Kasiran kembali terpilih sebagai First Executive Board beranggotakan dua wakilnya: Do Dinh Khang (Vietnam) & Khamlouang Keoka (Laos) sekaligus sebagai Ketua Komisi Tehnik membawahi empat anggota yaitu: Myo Min (Myanmar), Pheng Park (Kamboja), Pang Siew Hwat (Malaysia) & Kapten Phetkasem Lataporn (Thailand).

Mendengar hasil capaian tersebut, Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Letjen TNI Purn Marciano Norman memberikan ucapan selamat dan apresiasi dan berharap prestasi Angkat Besi Indonesia dibawah naungan Pengurus Besar Persatuan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB.PABSI) dapat terus meningkat.

Saya selaku Ketua umum KONI Pusat mengucapkan selamat dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Bapak Sonny Kasiran, yang telah terpilih sebagai SEAWF Executive Board. Ini merupakan capaian yang membanggakan dimana Pak Sonny menjadi satu-satu nya orang Indonesia yang berhasil terpillih dalam Federasi Angkat Besi bergengsi di Asia tenggara.,” katanya.

“Saya harapkan dengan capaian tersebut, prestasi Angkat Besi Indonesia dapat terus meningkat, baik dari atlet maupun pengurus yang diakui dunia.,” sambungnya.

Source link

Berita populer

Semua Berita

Moccatune Gelar Tur ‘Kembali Ke Kampus’ Untuk Menyambut Album ‘Kembali ke Kotamu’

Menjelang perilisan debut album ‘Kembali ke Kotamu’ pada 29 November 2024,...

Rincian harta kekayaan Syamsuar, Calon Gubernur Riau menurut LHKPN

Jakarta (ANTARA) - Syamsuar kembali mencalonkan diri sebagai gubernur dalam Pilkada...

Harta kekayaan Ekos Albar, Cawagub Sumatera Barat di Pilkada 2024

Jakarta (ANTARA) - Ekos Albar, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Wali...

Baca Sekarang

Moccatune Gelar Tur ‘Kembali Ke Kampus’ Untuk Menyambut Album ‘Kembali ke Kotamu’

Menjelang perilisan debut album ‘Kembali ke Kotamu’ pada 29 November 2024, Moccatune menghadirkan rangkaian tur bertajuk “Kembali ke Kampus” yang ditujukan khusus untuk para mahasiswa di Surabaya. Tur “Kembali ke Kampus” ini berlangsung sepanjang bulan November di tiga kampus terbesar, yakni Universitas Airlangga (Unair), Institut Teknologi Sepuluh Nopember...

Rantai Distribusi Panjang, Penyebab Utama Lonjakan Harga Minyak Goreng

VIVA – Kenaikan harga minyak goreng sering menjadi polemik yang meresahkan masyarakat. Sebagai salah satu...

Rincian harta kekayaan Syamsuar, Calon Gubernur Riau menurut LHKPN

Jakarta (ANTARA) - Syamsuar kembali mencalonkan diri sebagai gubernur dalam Pilkada Riau 2024, dengan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kampar, Mawardi Saleh, sebagai pendampingnya untuk posisi wakil gubernur.Mantan gubernur Riau periode 2019-2023 ini, tak hanya menarik perhatian karena rekam jejaknya selama memimpin, tetapi juga karena laporan harta...

Harta kekayaan Ekos Albar, Cawagub Sumatera Barat di Pilkada 2024

Jakarta (ANTARA) - Ekos Albar, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Wali Kota Padang, secara resmi untuk maju sebagai calon Wakil Gubernur Sumatera Barat dalam Pilkada 2024. Ia akan mendampingi Epyardi Asda sebagai calon gubernur. Pasangan yang didukung oleh PAN ini mendaftar ke KPU Sumbar pada hari Kamis...

Kofi Rilis Album Baru ‘Pettyboy’ Dan Luncurkan Video Musik Single Utama “Say I Won’t”

Rapper, penyanyi, penulis lagu, produser, dan pemain voli profesional berdarah Ghana-Kanada asal Toronto, Kofi, baru saja merilis album terbarunya, “Pettyboy”, di bawah label Red Bull Records. Album yang terdiri dari sebelas lagu ini menghadirkan perjalanan emosional yang penuh gejolak dalam hubungan toxic, yang diceritakan melalui alter ego...

Harta kekayaan Taj Yasin Maimoen menurut data LHKPN terbaru

Jakarta (ANTARA) - Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah pada Pemilihan Gubernur 2024, yaitu Taj Yasin Maimoen yang juga merupakan anak dari KH Maimun Zubair (Mbah Moen) memiliki jumlah kekayaan senilai Rp3.217.389.399 menurut data yang dilansir dari Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) yang telah dipublikasikan Komisi Pemberantasan...

LIXE Ungkap Kekaguman Di Single Kedua “Melati”

LIXE, band pop/rock alternatif asal Jakarta, dengan bangga memperkenalkan single kedua mereka yang berjudul “Melati”. Terbentuk pada tahun 2022, grup musik ini terdiri dari Qalid (vokal), Radit (gitar), Stanly (bass), dan Andhika (drum). Dengan visi menghadirkan musik yang mewah sekaligus menyentuh, LIXE berupaya menciptakan pengalaman mendalam bagi...

Harta kekayaan Mahyeldi, petahana Cagub Sumatera Barat di Pilkada 2024

Jakarta (ANTARA) - Mahyeldi Ansharullah secara resmi mencalonkan diri sebagai calon Gubernur Sumatera Barat dalam Pilkada 2024, bersama Vasco Ruseimy sebagai calon Wakil Gubernur. Keduanya telah mendaftarkan diri ke KPU Sumbar pada Selasa (27/08).Mahyeldi memiliki pengalaman yang luas di bidang eksekutif dan legislatif. Sebagai seorang pendakwah dan...

Hadapi AYG 2025 dan YOG 2026, PABSI Panggil 4 Atlet Remaja ke Pelatnas

Menghadapi Asian Youth Games (AYG) 2025 dan Youth Olympic Games(YOG) 2026, Pengurus Besar Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB.PABSI) memanggil 4 atlet angkat besi remaja untuk bergabung di  Pemusatan Latihan (Pelatnas) Kwini, Jakarta. Empat atlet remaja yang dipanggil ke Pelatnas masing-masing, Alvin Saputra (Jawa Timur) kelas 49kg, Leonard...