Jika Anda berencana mengunjungi Eropa untuk berwisata, bertemu keluarga, perjalanan bisnis, atau menghadiri pameran, Visa Schengen adalah izin yang diperlukan. Visa ini berlaku hingga 90 hari dalam periode 180 hari.
Wilayah Schengen terdiri dari Austria, Belgia, Republik Ceko, Denmark, Estonia, Finlandia, Perancis, Jerman, Yunani, Hongaria, Islandia, Italia, Latvia, Liechtenstein, Lithuania, Luksemburg, Malta, Belanda, Norwegia, Polandia, Portugal, Slowakia, Slovenia, Spanyol, Swedia, dan Swiss.
Biaya pengurusan visa Schengen untuk negara-negara Eropa saat ini sekitar EUR 90 untuk pemohon dewasa, dan EUR 45 untuk anak-anak. Tarif ini dinaikkan pada Juni 2024 oleh Komisi Eropa untuk menyesuaikan dengan inflasi dan biaya operasional. Selain biaya visa, pelamar juga perlu mempertimbangkan biaya tambahan seperti asuransi perjalanan yang wajib untuk pengajuan visa ini.
Proses mengajukan visa Schengen membutuhkan beberapa langkah penting. Mulai dari pendaftaran hingga pengambilan dokumen, termasuk opsi melalui travel agent. Berikut langkah-langkahnya:
1. Pendaftaran dan reservasi jadwal wawancara/verifikasi dokumen:
– Kunjungi situs web kedutaan besar negara tujuan untuk mendaftar dan mengunduh formulir yang diperlukan.
– Daftar melalui platform yang ditunjuk untuk mengisi data diri dan memilih jadwal wawancara/verifikasi.
– Beberapa negara mewajibkan pembayaran terlebih dahulu sebelum memilih jadwal verifikasi, pastikan menyimpan bukti pembayaran.
2. Menyiapkan dokumen penting:
– Paspor dan Fotokopi
– KTP dan Fotokopi
– Formulir Permohonan
– Foto Sesuai Format
– Bukti Pembayaran Visa
– Surat Sponsor/Rekomendasi
– Surat Keterangan Kerja/Belajar
– Dokumen Keuangan
– Jadwal Perjalanan dan Tiket Pesawat
– Surat Keterangan Kesehatan
3. Menyerahkan dokumen dan wawancara (jika diperlukan):
– Serahkan dokumen ke lokasi yang telah ditentukan.
– Bawa fotokopi dari setiap dokumen untuk cadangan.
4. Proses pengambilan visa:
– Proses pengambilan visa memakan waktu beberapa hari.
– Saat visa disetujui, ambil di kantor yang ditunjuk.
Jika tidak memiliki waktu atau jarak jauh dari kedutaan, pengurusan visa bisa dilakukan melalui travel agent. Beberapa dokumen penting yang perlu dikirim ke agen adalah paspor, formulir permohonan, foto sesuai format, surat sponsor/surat keterangan kerja, bukti keuangan, fotokopi KTP dan KK, serta itinerary dan bukti tiket.
Tips tambahan untuk mengurus visa adalah ajukan permohonan di luar musim liburan untuk menghindari antrean panjang, dan mulailah proses pengajuan jauh-jauh hari agar tidak terhambat jadwal keberangkatan. Dengan memahami langkah-langkah ini, mengurus visa bisa menjadi proses yang lebih mudah sesuai dengan kebutuhan perjalanan.