Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto bertemu dengan Menteri Pertahanan China, Admiral Dong Jun, di Beijing, China untuk membahas kerja sama di bidang pertahanan, Selasa (2/4).
Dalam siaran pers resmi Kementerian Pertahanan, Prabowo mengungkapkan bahwa pertemuan ini merupakan akhir dari kunjungan ke China setelah sebelumnya bertemu dengan Presiden China Xi Jinping dan Perdana Menteri Li Qiang. Prabowo menyatakan Indonesia siap untuk memperkuat kerja sama pertahanan dengan China dan mempromosikan hubungan angkatan bersenjata kedua negara.
Kerja sama tersebut mencakup latihan tempur bersama, pertukaran teknologi, dan peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui program pertukaran prajurit. Admiral Dong Jun menyambut baik rencana kerja sama tersebut dan menyatakan kesiapannya untuk bekerja sama dalam mengonsolidasikan kepercayaan strategis, mempromosikan latihan bersama, serta meningkatkan pertukaran personel guna membawa kerja sama praktis ke tingkat yang baru.
Prabowo juga telah menyampaikan niatnya untuk meningkatkan kerja sama antara Indonesia dan China kepada PM Li Qiang. Dalam pertemuan tersebut, Prabowo menekankan hubungan saling melengkapi antara kedua negara dan mengungkapkan rasa syukurnya atas persahabatan dan kepercayaan yang ada.
PM Li menganggap kunjungan Prabowo sebagai bukti hubungan erat antara Indonesia dan China, serta menyatakan kesiapannya untuk membuka babak baru dalam memelihara kemitraan kedua negara. Li juga menegaskan komitmennya untuk terus bekerja sama dan menjaga rasa saling percaya antara Indonesia dan China.