Hari Jumat adalah hari istimewa bagi umat Islam karena penuh berkah dan ampunan dari Allah SWT. Umat muslim dianjurkan untuk melakukan amalan-amalan yang baik di hari Jumat ini, seperti meningkatkan kualitas ibadah, bersedekah, dan memperbanyak membaca doa.
Salah satu amalan yang bisa dilakukan di hari Jumat adalah membaca doa. Ada beberapa doa yang dapat diamalkan di hari Jumat, mulai dari pagi hingga malam. Berikut adalah kumpulan doa Jumat berkah:
1. Doa Jumat pagi:
“Astaghfirullāhalladzī lā ilāha illā huwal hayyul qayyūmu, wa atūbu ilaihi”
Artinya: Aku memohon ampun kepada Allah, Zat yang tiada tuhan selain Dia yang maha hidup, lagi maha tegak. Aku bertobat kepada-Nya.
2. Doa Jumat berkah:
“Allahummarzuqhu ma yuridu warzuq qalbahu ma yuridu, waj’alhu laka kama turidu, Allahumma qaddirlalhu dzalik, qabla an tu’dzina syamsul Jumat bil maghib”
Artinya: Ya Allah SWT, pada hari Jumat ini, kau berjanji pada hamba-hamba-Mu untuk menerima doa mereka, aku akan berdoa dari hati yang terdalam. Ya Allah SWT, berikanlah apa yang kuinginkan, dan berkatilah hatiku dengan apa yang kuinginkan. Dan jadikan diriku ini milik-Mu seperti yang dirimu inginkan, sebelum matahari hari Jumat tenggelam.
3. Doa mohon keberkahan agar dilimpahkan rezeki:
“Allahummak fina bi halalika ‘an haramik, wa aghnini bifadhlika ‘aman siwaka”
Artinya: “Ya Allah, Cukupilah aku dengan rezeki-Mu yang halal (hingga aku terhindar) dari yang haram. Perkayalah aku dengan karunia-Mu, (hingga aku tidak minta) kepada selain-Mu.”
Selain membaca doa-doa tersebut, disarankan juga untuk memperbanyak membaca Al-Qur’an dan shalawat pada hari Jumat agar Allah senantiasa melimpahkan rahmat dan keberkahan-Nya. Semoga dengan melakukan amalan-amalan tersebut, kita akan mendapatkan ridha dan keberkahan dari Allah SWT.