Grup rock alternatif Fusi kembali hadir dengan single terbarunya yang berjudul “Light”, menyampaikan pesan tentang menjaga harapan dan ambisi dalam menghadapi tantangan hidup. Inspirasi lagu ini muncul dari pengamatan terhadap kesulitan yang dihadapi masyarakat selama pandemi Covid-19, seperti kehilangan pekerjaan, kehilangan orang terkasih, dan kebangkrutan usaha. Dalam kondisi ekonomi yang belum pulih sepenuhnya, Fusi menciptakan lagu “Light” sebagai medium penyampai harapan dalam situasi sulit saat ini.
Pandemi masih meninggalkan dampak yang dirasakan oleh masyarakat, seperti penurunan daya beli, tingkat kemiskinan yang belum membaik, dan banyak anak yang tidak mendapatkan pendidikan layak. Hal ini mendorong Fusi untuk menggunakan musik sebagai sarana untuk menyemangati dan menginspirasi. Dengan harapan bahwa single “Light” dapat menjadi pengingat akan pentingnya menjaga semangat dan harapan, terutama bagi mereka yang menghadapi tantangan hidup.
Fusi, yang terdiri dari Three (drum), Julian (vokal dan gitar), dan Visal (gitar dan vokal latar), optimis bahwa lagu ini akan diterima dengan baik oleh banyak pendengar. Dengan gaya musik mereka yang unik, menggabungkan lirik yang kuat dengan melodi yang berkesan, “Light” diharapkan mampu memberikan inspirasi kepada mereka yang membutuhkannya. Single “Light” sudah dapat dinikmati di platform musik digital, sementara video lirik resmi juga telah dirilis di kanal YouTube resmi Fusi.