PT Jasa Marga (Persero) Tbk melalui anak usahanya, yaitu PT Cinere Serpong Jaya (CSJ), akan mengoperasikan Jalan Tol Serpong-Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere mulai 22 Desember 2023 pukul 00.00 WIB.
Direktur Utama PT CSJ, Mirza Nurul Handayani menjelaskan, tol dengan panjang 3,64 km ini akan tersambung dengan Jalan Tol Cinere-Jagorawi Seksi 3B Ruas Krukut-Limo, yang dikelola PT Translingkar Kita Jaya (TLKJ). Meski belum dikenakan tarif tol, para pengguna jalan tetap harus melakukan transaksi di Gerbang Tol (GT) Limo Utama, GT Limo 1, dan GT Limo 2, yang dikelola PT TLKJ.
PT CSJ juga telah menyiapkan posko petugas Jasa Marga Siaga periode Nataru 2023-2024, menyiagakan petugas Mobile Service Customer Service (MCS), dan informasi pada Dynamic Message Sign (DMS) untuk mendukung pengoperasian jalan tol tersebut. Jalan Tol Serpong-Cinere terhubung dengan Jalan Tol Kunciran-Serpong, Jalan Tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran, dan Jalan Tol Cinere-Jagorawi, yang merupakan bagian dari Jalan Tol JORR 2 Wilayah Barat.